Merdeka.com - Baru-baru ini, Redmi melakukan acara perilisan online dari K30 Pro. Selama acara ini, beberapa pernyataan menarik muncul dari Xiaomi.
Melansir Gizmochina, Lu Weibing yang merupakan VP dari Xiaomi dan juga Gm dari Redmi, pasar smartphone mereka tidak terpengaruh oleh pandemi corona.
Virus Covid-19 sendiri padahal menyebabkan lumpuhnya berbagai lokasi produksi dan tertutupnya jalur pasokan. Tak cuma itu, toko ritel yang tutup juga jadi penyebab utama turunnya penjualan smartphone secara umum.
Namun menurut Weibing, pasar smartphonenya belum terpengaruh secara parah. Hal ini dikarenakan meski toko ritelnya tutup, toko online mereka tetap buka dan mengalami kenaikan penjualan.
Ia juga memuji bagaimana logistik pemerintah Tiongkok yang kuat di tengah masa sulit, sehingga pengguna yang memang ingin memutakhirkan gadget mereka tetap akan membeli.
1 dari 1 halaman
Persaingan Dengan Huawei
Sang VP juga berbicara sedikit soal persaingannya dengan raksasa teknologi Tiongkok, Huawei.
Ia menyebut bahwa meski mereka berjuang untuk mendapatkan pangsa pasar, ia tetap menghormati Huawei untuk semua upaya dan pencapaiannya selama ini.
Huawei dan Xiaomi sendiri telah banyak bekerjasama, dan merka telah berbagi banyak gagasan untuk masa depan platform AIoT yang kini sedang berkembang.
Sang Eksekutif bahkan mengakui bahwa Xiaomi berada beberapa langkah di belakang Huawei untuk beberapa hal, yang tidak diungkap olehnya.
Menurut Anda? [idc]
Baca juga:
Lockdown, Produksi iPhone di India Berhenti Total
Terlalu Mahal, Flagship Google dan LG Dilaporkan Tak Pakai Snapdragon 865
Deretan Rekor yang Dipecahkan Oleh Huawei P40 Pro, Smartphone Revolusioner!
Apple Akan Segera Mulai Produksi Masal iPhone 9
Redmi Resmi Luncurkan Note 9S, Segera Tersedia!
HMD Global Rilis Smartphone Nokia 5.3 dan Nokia 1.3, Ini Spesifikasinya!
Gara-gara Virus Corona, Pengapalan Smartphone Turun Drastis
Teknologi - Terbaru - Google Berita
March 27, 2020 at 07:05PM
https://ift.tt/3dAe4vh
Xiaomi: Virus Corona Tak Pengaruhi Penjualan | merdeka.com - Merdeka.com
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Xiaomi: Virus Corona Tak Pengaruhi Penjualan | merdeka.com - Merdeka.com"
Post a Comment