Search

Wujud Ponsel Redmi 9 Beredar - Selular.ID

Jakarta, Selular.ID – Kabar mengenai kehadiran penerus Redmi 8, yakni Redmi 9 sudah sejak tahun lalu bergulir.
Menurut rumor baru, Redmi 9 akan diluncurkan awal tahun 2020, dan akan ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G80.

Namun hingga bulan ketiga 2020, Xiaomi belum merilis Redmi 9. Informasi terbaru kembali hadir, dugaan smartphone mid-range berikutnya dari Redmi itu terlihat, dalam gambar nyata mengungkap beberapa informasi baru.

Gambar nyata ponsel Redmi 9 yang dibagikan oleh Sudhanshu Ambhore, seorang tipster populer diperliharkan. Dia mengungkap bagian belakang, yang menunjukkan keberadaan empat kamera di dalam desain melingkar yang mengingatkan kita dengan smartphone Redmi k30.

Berdasarkan gambar tersebut, ponsel entry-level ini bakal memiliki pengaturan quad-cam di bodi belakangnya. Sumber mencantumkan modul sebagai kamera utama 13 MP, ultra lebar 8 MP, dan unit makro 5 MP, plus sensor kedalaman 2 MP.

Tiga kamera yang berbaris vertikal adalah gaya RedmiK30/Poco X2. Barisannya menempatkan modul kedalaman (bokeh) yang ditempatkan di samping flash.

Konfigurasi ini secara konseptual mirip dengan yang ada di perangkat low-end lainnya, sebut saja realme 6i yang baru diumumkan.

Sudhanshu Ambhore yang memberikan bocoran menyebutkan, chipset yang akan digunakan dalam Redmi 9 adalah Mediatek Helio G80.

Helio G80 dirilis MediaTek berfokus pada sektor gaming untuk smartphone kelas menengah dengan membanggakan fitur HyperEngine Game Technology. Jika benar, maka Redmi 9 akan mengikuti jejak Realme 6i yang datang dengan ditenagai oleh chipset Helio G80.

Baca Juga :Redmi 9 Meluncur Awal 2020 Dengan Chipset MediaTek Helio G70

Redmi 9 diharapkan datang dengan menjalankan MIUI 11 berbasis Android 10, dan setidaknya kita akan mendapatkan dua varian warna seperti Purple dan Green di smartphone ini.

Let's block ads! (Why?)



Teknologi - Terbaru - Google Berita
March 30, 2020 at 12:00PM
https://ift.tt/2xE1jPx

Wujud Ponsel Redmi 9 Beredar - Selular.ID
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wujud Ponsel Redmi 9 Beredar - Selular.ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.