JAKARTA - Google akan mengizinkan pengguna pebisnis dan edukasi di Gmail.com untuk secara langsung melakukan panggilan pada layanan konferensi video Meet. Langkah integrasi Gmail dengan layanan Meet diperlukan di tengah permintaan untuk konferensi video.
Meet, yang hanya tersedia untuk sekolah, bisnis, dan pemerintah dan berbeda dari alat Hangouts yang berfokus pada konsumen telah menambahkan pengguna harian lebih cepat daripada layanan Google lainnya sejak Januari, dikutip Itnews.
Jutaan lembaga sekarang mengandalkan Meet karena penguncian yang terkait dengan virus corona, kata perusahaan itu. Menurut Google vice president Javier Soltero, fungsi lain akan ditambahkan akhir bulan ini.
Meet akan menawarkan tata letak yang menampilkan hingga 16 peserta panggilan sekaligus, menyerupai opsi populer pada Zoom. Selain itu, Meet akan meningkatkan kualitas video dalam pencahayaan redup dan penyaringan kebisingan latar belakang.
Soltero menolak mengungkap tingkat pertumbuhan pengguna Meet, tetapi mengatakan puncak baru-baru ini adalah 60 persen lebih banyak pengguna dibandingkan dengan sehari sebelumnya.
(ahl)
Teknologi - Terbaru - Google Berita
April 17, 2020 at 08:35AM
https://ift.tt/3bhNPrQ
Google Bakal Hubungkan Gmail dengan Layanan Meet : Okezone techno - Okezone
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Google Bakal Hubungkan Gmail dengan Layanan Meet : Okezone techno - Okezone"
Post a Comment