
Investing.com - Di tengah maraknya kebijakan karantina wilayah di seluruh dunia melawan covid-19, ini turut pula meningkatkan penggunaan panggilan video.
Terang benderang sudah, Google Duo pun mendapat durian runtuh dari meningkatnya tren panggilan video ini. Pasalnya, perusahaan ini mengungkapkan bahwa aplikasi lintas platform besutannya telah berhasil mencatatkan 10 juta pendaftaran baru hanya dalam beberapa minggu saja menurut laporan .
Tak ketinggalan, aplikasi obrolan video Duo Alphabet Inc Class A (NASDAQ:) ini akan mendapatkan peningkatan kualitas panggilan lantaran dipasangnya teknologi codec video terbaru pada minggu depan.
Codec, yang disebut AV1, adalah produk dari konsorsium industri yang disebut Alliance for Open Media. AV1 adalah penerus VP9 dan dapat menghasilkan tingkat kompresi data yang jauh lebih tinggi ketimbang dari standar sebelumnya. Ini akan lebih mumpuni menampilkan siaran langsung video yang jernih layaknya acara TV.
Google pun menjelaskan semua panggilan Duo kini akan menggunakan AV1. Bahkan, punya bandwidth rendah pun videonya akan tampak jauh lebih berkualitas daripada sebelumnya. Perubahan codec juga akan membantu stabilitas panggilan video.
Selain pembaruan AV1, Google juga merilis mode foto baru untuk Duo sehingga dapat mengambil foto dan kemudian berbagi foto dan orang lain secara langsung saat sedang menelepon. Fitur ini akan "segera" ditambah ke fitur panggilan grup.
Google juga mengatakan pihaknya juga berencana untuk meningkatkan jumlah peserta panggilan grup menjadi 12 peserta atau lebih dari hanya delapan saja akhir bulan lalu.
Masih ada lagi, dengan alasan adanya peningkatan penggunaan pesan video sebesar 800 persen maka Google pun mengubah kebijakan pesan-pesan video tersebut. Video kini dapat direkam dan dikirim ke teman-teman untuk dilihat selanjutnya sehingga dapat disimpan otomatis untuk seterusnya tanpa khawatir hilang selama lebih 24 jam.
Fusion Media or anyone involved with Fusion Media will not accept any liability for loss or damage as a result of reliance on the information including data, quotes, charts and buy/sell signals contained within this website. Please be fully informed regarding the risks and costs associated with trading the financial markets, it is one of the riskiest investment forms possible.
Teknologi - Terbaru - Google Berita
April 23, 2020 at 03:38PM
https://ift.tt/2x1I1DT
Saingi Zoom & Whatsapp, Google Duo Bisa Video Call untuk 12 Orang - Investing.com Indonesia
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Saingi Zoom & Whatsapp, Google Duo Bisa Video Call untuk 12 Orang - Investing.com Indonesia"
Post a Comment