Search

Laman Resmi Samsung Bocorkan Tanggal Rilis Seri S20 - Republika Online

Samsung akan mengirimi anda email ketika pre-order benar-benar dibuka.

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta

Samsung akan mengumumkan Galaxy S20 bersama Galaxy Z Flip di sebuah acara pada 11 Februari. Pada situs web Samsung sendiri sudah ada laman pendaftaran untuk pemberitahuan kapan produk tersebut bisa di pre order.

Dilansir dari GSMArena (31/1/2020), Samsung telah membuat halaman pendaftaran, di mana Anda dapat pergi dan memasukkan email Anda jika Anda tertarik untuk membeli salah satu dari smartphone yang akan datang alias "the next Galaxy".

Baca Juga: Pendapatan Lesu, 5G Jadi Harapan Samsung

"Pengiriman pada 6 Maret saat persediaan masih ada" tulis Samsung dalam laman resminya. Itu tentu saja jika Anda akhirnya memesan S20, S20 +, atau S20 Ultra. 

Laman tersebut befungsi sebagai registrasi, dan Samsung akan mengirimi anda email ketika pre-order benar-benar dibuka.

Jika Anda memesan S20, Anda mendapatkan kredit instan senilai US$ 35, eksklusif untuk perangkat dan aksesori yang memenuhi syarat di toko online Samsung.

Anda juga dapat tukar tambah, khusus untuk perangkat yang memenuhi syarat. 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

Let's block ads! (Why?)



Teknologi - Terbaru - Google Berita
February 01, 2020 at 04:02AM
https://ift.tt/31evpnz

Laman Resmi Samsung Bocorkan Tanggal Rilis Seri S20 - Republika Online
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Laman Resmi Samsung Bocorkan Tanggal Rilis Seri S20 - Republika Online"

Post a Comment

Powered by Blogger.